Kamis, 29 Oktober 2015

Lomba Semarak Hari Santri Nasional

Dalam rangka menyemarakkan Hari Santri Nasonal 22 Oktober, Takmir Putri PPNU-Pi menyelenggarakan beberapa lomba yang wajib diikuti oleh seluruh santri. Tema yang diusung oleh Takmir Putri adalah "Dari Santri untuk Negeri, Saatnya Santri melompat Setinggi-tingginya." Acara dibuka secara seremonial oleh ketua umum PPNU-pi, Ibu Khamdiyah, S.Pd.I bertempat di Masjid al-Faruq lantai 2, tepatnya pada hari Sabtu (24/10) pukul 20.00 WIB. Ibu Khamdiyah dalam sambutannya berpesan agar seluruh santri dapat berpartisipasi aktif serta saling mendukung dengan panitia. "Santri hanya tinggal ikut lomba, seneng-seneng,biar bisa membawa semangat belajar." tambahnya. Menurut panitia, peringatan Hari Santri Nasional di Nurul Ummah Putri bertepatan dengan agenda lompat kelas yang diadakan oleh madrasah diniyyah. Meskipun demikian, kedua acara yang bersamaan tersebut dapat berjalan lancar sesuai harapan. Sebelum pembukaan disudahi, perwakilan panitia membawakan ikrar santri yang secara seremmpak diikuti oleh seluruh santri. Gelora semangat nampak membuncah dalam pembacaan ikrar tersebut. "Sebagai santri NKRI berpegang teguh pada aqidah ajaran nilai dan tradisi ahlussunah...." teriak seluruh santri. Lomba yang digelar hanya ada tiga yaitu lomba Tilawatil Qur'an, Musabaqah Hifdzil Qur'an, dan Miss Santri. Setiap kamar wajib mengirimkan delegasinya, apabila terdapat kamar yang absen, maka dikenai denda (infaq) sebesar Rp20.000. Lomba berlangsung meriah, terlebih ketika Miss Santri digelar pada malam berikutnya. Seluruh santri terlihat antusias dan bersorak sorai. Miss Santri memang baru kali ini diadakan, namun sebelumnya terdapat beberapa kontes yang serupa, seperti Miss Darussalam, Miss Op3Nu-Pi, Miss Library, dan lainnya. Dalam kontes ini, Devita Saputri dari kamar Hafsoh Empat terpilih menjadi MissSantri 2015. Selamat..... Semoga menginspirasi santri lainnya agar lebih semangat!!

0 komentar:

luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.com.com tipscantiknya.com

Posting Komentar